PALANGKA RAYA – Dalam momentum yang penuh makna, BSIP Kalimantan Tengah turut hadir dalam acara panen perdana sorgum yang diadakan di Taman Teknologi Pertanian (TTP) Banturung,. Acara tersebut juga dihadiri oleh Pj Walikota Palangka Raya serta berbagai instansi terkait seperti Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Palangka Raya, Balai Benih Pertanian dan Perkebunan (BBPP) Kota Palangka Raya, Kodim 1016, Danramil, Babinsa Bukit Batu, KTNA Bukit Batu, BPP Tangkiling, serta penyuluh pertanian dan petani dari sekitar wilayah, Rabu (21/08/2024).
Dalam sambutannya, Pj Walikota Palangka Raya, Hera, menjelaskan bahwa inisiatif penanaman sorgum ini merupakan bagian dari program pemerintah Kota Palangka Raya. Penanaman sorgum telah dilakukan di beberapa lokasi, termasuk di Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan, Kecamatan Bukit Batu seluas 1 hektar, serta Kecamatan Rakumpit seluas 10 hektar. Hera menambahkan bahwa jika produksi sorgum menunjukkan hasil yang baik, program ini akan diperluas ke skala yang lebih besar. Menurut Hera, tanaman sorgum sangat cocok untuk ditanam di Palangka Raya karena kemampuannya tumbuh di tanah tadah hujan dan marginal, serta memiliki potensi sebagai tanaman alternatif selain padi. Semua bagian tanaman sorgum, mulai dari biji, daun, hingga batang, dapat dimanfaatkan secara maksimal.
Kepala BSIP Kalimantan Tengah, Akhmad Hamdan, juga memberikan dukungannya terhadap pengembangan sorgum di Kota Palangka Raya. Hamdan menyatakan bahwa BSIP Kalteng akan memberikan dukungan melalui penyediaan benih, bimbingan teknis, serta pengolahan sorgum sebagai pangan alternatif. Dukungan ini merupakan bagian dari upaya untuk mendukung program penanggulangan dan penurunan stunting di Provinsi Kalimantan Tengah.
Dengan adanya dukungan dari berbagai pihak, diharapkan penanaman sorgum dapat berkembang dengan baik dan memberikan manfaat signifikan bagi petani serta masyarakat di Palangka Raya.