PORTAL PPID

Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian Kalimantan Tengah

PPID Utama

Menteri Pertanian Tiba di Kalimantan Tengah, Fokuskan Akselerasi Program Peningkatan Area Tanam Padi




PALANGKA RAYA - Suasana kegiatan di Bandara Tjilik Riwut Palangka Raya semakin semarak dengan kedatangan Menteri Pertanian Dr. Ir. H. Andi Amran Sulaiman, M.P. yang disambut hangat oleh Gubernur Kalimantan Tengah H.Sugianto Sabran, SIP dan Forkopimda Provinsi Kalimantan Tengah, menandai awal dari serangkaian kunjungan yang bertujuan untuk mempercepat program peningkatan area tanam (PAT) padi di Kalimantan Tengah.

 

Dalam pendampingannya, Menteri Pertanian didampingi oleh tim protokoler menteri, menunjukkan keseriusan pemerintah dalam mendukung sektor pertanian. Fokus utama kunjungan ini adalah untuk merangsang akselerasi program Peningkatan Area Tanam (PAT) padi melalui pompanisasi.

 

Kedatangan Menteri Pertanian dan timnya bukan hanya sebagai bentuk kunjungan formal, namun juga sebagai wujud nyata dari komitmen pemerintah untuk mendukung kemajuan sektor pertanian di Indonesia. Dengan adanya kunjungan ini diharapkan akan adanya perubahan positif yang lebih besar dalam sektor pertanian, terutama terkait peningkatan produksi padi di Kalimantan Tengah.

 

 

Menteri Pertanian akan melakukan apel siaga AlSINTAN di Lapangan Korem 102 Panju Panjung pada 14 Juni 2024 dan melanjutkan kunjungannya ke Kabupaten Pulang Pisau untuk meninjau program PAT.

 

Logo

PPID

Kementerian Pertanian
Republik Indonesia

Alamat:

Sekretariat PPID
BPSIP Kalimantan Tengah jl. G.Obos Km. 5 Palangka Raya Kalimantan Tengah 73111 Waktu Layanan : Senin - Jumat Pukul 08.00 - 15.00 WIB

Hubungi:

HP & WA: 082255307520
Email: [email protected]

Peta Lokasi

Gedung Kementerian Pertanian, Daerah Khusus Ibukota Jakarta

www.pertanian.go.id

ppidutama

ppidkementan

ppidkementan

Aksesibilitas

Kontras
Saturasi
Pembaca Layar
D
Ramah Disleksia
Perbesar Teks
Jarak Huruf
Jarak Baris
Perataan Teks
Jeda Animasi
Kursor
Reset