Upacara Peringatan Hari Kelahiran Pancasila di Kantor BSIP Kalteng
PALANGKA RAYA - Pada tanggal 1 Juni 2024, seluruh pegawai BSIP Kalimantan Tengah, baik ASN maupun PPNPN, berkumpul di kantor BSIP Kalteng untuk memperingati hari kelahiran Pancasila. Upacara yang khidmat ini dipimpin langsung oleh Kepala BSIP Kalteng.
Dalam sambutannya, Kepala BSIP Kalteng mengajak seluruh peserta upacara untuk menjaga keutuhan, kedaulatan, dan persatuan negara. "Pada peringatan hari kelahiran Pancasila ini, mari kita bersama-sama menjaga keutuhan negara kita, kedaulatan negara kita, dan persatuan negara kita melalui karya-karya untuk kesejahteraan masyarakat" ungkapnya dengan penuh semangat.
Upacara ini juga menjadi momen penting untuk mengingatkan kembali peran vital sektor pertanian dalam ketahanan pangan nasional. Pesan dari Menteri Pertanian untuk pentingnya menjaga ketahanan pangan dengan berbagai strategi, salah satunya adalah melalui Perluasan Areal Tanam (PAT). Ia menekankan bahwa ketahanan pangan merupakan salah satu pilar utama dalam menjaga stabilitas dan kesejahteraan masyarakat Indonesia.
Dengan semangat kebersamaan dan gotong royong yang diusung dalam upacara ini, seluruh pegawai BSIP Kalteng diharapkan dapat terus berkontribusi positif dalam menjaga dan mengembangkan sektor pertanian di Indonesia. Peringatan hari kelahiran Pancasila ini menjadi momentum untuk memperkuat komitmen dalam mewujudkan Indonesia yang lebih maju dan sejahtera.