PORTAL PPID

Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian Kalimantan Tengah

PPID Utama

Mahasiswa STMIK lakukan presentasi laporan akhir sebagai tanda berkahirnya PKL di BSIP Kalteng




PALANGKA RAYA - Jum’at (01/09/ 2023) bertempat di Ruang AOR BSIP Kalteng, sebanyak 4 mahasiswa Praktek Kerja Lapangan (PKL) STMIK Palangka Raya diserahkan kembali oleh Kepala BSIP Kalteng kepada Dosen Pembimbing, setelah menyelesaikan tugas Praktek Kerja Lapangan (PKL) di BSIP Kalteng selama dua bulan di kantor BSIP Kalteng.
Acara pelepasan dihadiri oleh Kepala BSIP Kalteng (Dr. Akhmad Hamdan, S.Pt, M.P), Sub Koor KSPP (Umming Sente, S.Pt), Dosen pembimbing, Hasiyen Minarni, S.Sos selaku pembimbing PKL dan pejabat Penyuluh Pertanian BSIP Kalteng.
Acara di awali dengan penyampaian dan pemaparan hasil akhir magang oleh mahasiswa STMIK Palangka Raya selama 2 bulan seperti melakukan kegiatan penginputan dokumen pada website PPID BSIP Kalteng dan melakukan penginputan buku pada aplikasi perpustakaan.
Dr. Akhmad Hamdan, S.Pt, M.P mengucapakan terima kasih kepada dosen pembimbing karena sudah melakukan kerjasama dan kepada mahasiswa yang telah menyelesaikan PKL di BSIP Kalteng selama 2 bulan. Beliau berharap pada kerjasama berikutnya untuk dapat mengirimkan lebih banyak mahasiswa yang berpartisipasi dalam kegiatan PKL di BSIP kalteng.
Dosen pembimbing mahasiswa STMIK juga mengucapkan terima kasih telah menerima mahasiswa yang melaksanakan PKL dengan baik,semoga BSIP Kalteng masih bisa menerima mahasiswa PKL dari STMIK Palangka Raya dan semoga apa yang sudah dilakukan oleh mahasiswa dapat berguna bagi BSIP Kalteng.
Acara pelepasan diakhiri dengan penyerahan kenang-kenangan dari STMIK Palangka Raya untuk BSIP Kalteng dan acara ditutup dengan foto bersama.
Logo

PPID

Kementerian Pertanian
Republik Indonesia

Alamat:

Sekretariat PPID
BPSIP Kalimantan Tengah jl. G.Obos Km. 5 Palangka Raya Kalimantan Tengah 73111 Waktu Layanan : Senin - Jumat Pukul 08.00 - 15.00 WIB

Hubungi:

HP & WA: 082255307520
Email: [email protected]

Peta Lokasi

Gedung Kementerian Pertanian, Daerah Khusus Ibukota Jakarta

www.pertanian.go.id

ppidutama

ppidkementan

ppidkementan

Aksesibilitas

Kontras
Saturasi
Pembaca Layar
D
Ramah Disleksia
Perbesar Teks
Jarak Huruf
Jarak Baris
Perataan Teks
Jeda Animasi
Kursor
Reset