Arahan Kasubbag Tu pada Apel Senin Pagi
PALANGKA RAYA – Kasubbag Tu Kasubbag TU mengingatkan seluruh pegawai untuk mulai dan laporan Zona Integritas yang saat ini sudah menjadi salah satu tugas seluruh pegawai.
Zona integritas ini terdiri dari 8 area perubahan yang memerlukan tindak lanjut perbaikan dokumen secara berkelanjutan sehingga nantinya akan kami adakan rapat untuk sosialisasi dan penyusunan dokumen terkait. Karena zona integritas ini terkait langsung dengan tugas-tugas pegawai sehingga diharapkan dokumennya dapat lebih lengkap lagi dan mampu menaikkan penilaian pada ZI 2023.
Terkait SKP pegawai dihimbau untuk mengupload dokumen sesuai dengan IKI yang telah di buat, karena apabila dokumen tidak sesuai dengan ekspektasi tim penilai maka akan berpengaruh kepada pemotongan/pengembalian tukin selama 3 bulan.
Kedisiplinan pegawai terutama tenaga Non ASN agar lebih diperhatikan lagi, datang dan pulang tepat waktu sama seperti pegawai ASN lainnya karena kami mengevaluasi tenaga kerja berdasarkan kehadiran dan kinerja sebagai pertimbangan perpanjangan kontrak kerja.
Dalam rangka kunjungan menteri pertanian ke Kalteng kemungkinan akan hadir juga kepala badan dan sesba ke kantor BPSIP Kalteng sehingga dihimbau kepada seluruh pegawai untuk menjaga kebersihan lingkungan kantor agar tetap asri. (jen)